Peringatan HBP ke-60, Kalapas Tembilahan Pimpin Upacara Tabur Bunga di TMP Yudha Bakti Tembilahan

    Peringatan HBP ke-60, Kalapas Tembilahan Pimpin Upacara Tabur Bunga di TMP Yudha Bakti Tembilahan

    Tembilahan – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan menggelar Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Yudha Bakti Tembilahan dalam rangka peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60 tahun 2024, Kamis (25/04/2024). Upacara kali ini dilaksanakan secara bersama dengan Kantor Imigrasi Kelas II TPI Tembilahan. Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tembilahan, Hari Winarca, bertindak selaku Inspektur Upacara. Hadir langsung Kepala Kanim Kelas II TPI Tembilahan, Nanang Mustofa.

    Kalapas Tembilahan menerangkan tentang pentingnya untuk selalu mengenang dan meneladani semangat juang dan pengorbanan para pahlawan.

    “Indonesia adalah bangsa yang besar dan memiliki sejarah yang luar biasa panjang. Kita sebagai Warga Negara Indonesia yang baik sudah sepantasnya untuk tidak melupakan jasa dan pengorbanan para pahlawan, " ujarnya.

    Kalapas Tembilahan menambahkan bahwasannya peringatan HBP pada tahun 2024 ini dapat dijadikan momentum untuk mengevaluasi diri masing-masing.

    “Peringatan HBP ke-60 tahun 2024 dapat kita jadikan momentum untuk mengevaluasi diri pribadi masing-masing. Apakah semangat juang dan pengorbanan para pahlawan telah kita implementasikan dan teladani dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat. Diri kita masing-masing lah yang dapat menjawabnya, " pungkasnya.

    Upacara ini merupakan salah satu kegiatan dalam rangkaian kegiatan peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60 tahun 2024. Kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib serta diakhiri dengan sesi dokumentasi.

    NANDA PRAYOGA

    NANDA PRAYOGA

    Artikel Sebelumnya

    Deteksi Dini Gangguan Kamtib, Lapas Tembilahan...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Tembilahan Terima 1 (satu) Unit Mesin...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Gerakan 'Honai To Honai' Satgas Yonif 115/ML Bantu Kesulitan Masyarakat Kampung Wuyuneri 
    Terjadwal Bagi Blok Narkoba, Lapas Tembilahan Layani Kunjungan Tatap Muka Terbatas Bagi WBP Secara Humanis
    Kapolri Beri Penghargaan Kepada Personel Polda Papua Atas Prestasi Lumpuhkan KKB Tahun 2023 Lalu
    Bertemakan Fiqih Ibadah, Pesantren Al-Ichwan Lapas Tembilahan Laksanakan Kajian Rutin
    Agraria Institute Soroti Pergeseran Gambar Plotting Bidang Tanah di Kota Bogor Masuk Hukum Positif
    Bersempena Hari TBC Sedunia 2024, Lapas Tembilahan Gandeng Dinkes Inhil Gelar Skrining TBC Terhadap WBP
    Penuhi Hak Warga Binaan, Lapas Tembilahan Gelar Senam Sehat Kebugaran WBP
    Berikan Pengetahuan dan Pondasi Ilmu Agama, Lapas Tembilahan Gelar Kajian Islam Khusus WBP Perempuan Rutin
    'Speed Up' Layanan Publik Pasca Idul Fitri 1445 H, Lapas Tembilahan Layani Kunjungan Tatap Muka Bagi WBP dengan Humanis
    Lapas Tembilahan Serahkan Motor GLP II (Dua) Kepada Pemenang Lelang
    Apel Pagi Pegawai, Kalapas Tembilahan Tegaskan Jajaran Untuk Dukung Perwujudan Akreditas Klinik Pratama Lapas Tembilahan
    'Speed Up' Layanan Publik Pasca Idul Fitri 1445 H, Lapas Tembilahan Layani Kunjungan Tatap Muka Bagi WBP dengan Humanis
    Berkah Idul Fitri 1445 H, 796 WBP Lapas Tembilahan Terima Remisi Khusus dengan 1 Orang Diantaranya Langsung Bebas
    Usulan Integrasi dan Tahanan Pendamping Sesuai SOP, Lapas Tembilahan Gelar Sidang TIm Pengamat Pemasyarakatan
    Wujud Nyata Sinergitas dengan APH, Lapas Tembilahan Terima Patroli Sambang Polres Inhil di Momen Idul Fitri 1445 H
    Lapas Tembilahan Hadiri Monev Pengawasan dan Pengendalian BMN Secara Daring
    Pasca Pemilu 2024, Lapas Tembilahan Kembali Layani Kunjungan Tatap Muka Bagi WBP
    Pembelajaran Agama Komprehensif, WBP Santri Pesantren Al-Ichwan Lapas Tembilahan Pelajari Tasawuf
    Wujud Nyata Sinergitas dengan APH, Lapas Tembilahan Terima Patroli Sambang Polres Inhil di Momen Idul Fitri 1445 H
    Orientasi Output Menu Harian WBP Berkualitas, Lapas Tembilahan Lakukan Cross Check Bahan Makanan

    Ikuti Kami